Senin, 08 Agustus 2016

ASUS Zenfone 2 ZE550ML Dengan Prosesor Setara Notebook-ANDROID KAWE

Sobat ingin membeli smartphone ASUS? sebelum membeli smartphone ASUS, sobat harus membaca review dari ASUS Zenfone 2 ZE550ML ini. Review dibawah ini saya tulis dengan tujuan agar sobat tahu apa kekurangan dan apa kelebihan dari ASUS Zenfone 2 ZE550ML. Simak reviewnya dibawah ini sob.

ASUS Zenfone 2 ZE550ML, Smartphone dengan Prosesor Setara Notebook


ASUS Zenfone 2 ZE550ML Dengan Prossesor Setara Notebook
gambar diambil dari ASUS
Kombinasi antara performa optimal disertai dengan design yang elegan dan terlihat premium. Keduanya bisa sobat didapatkan dari smartphone ASUS Zenfone 2 ZE550ML satu ini. ASUS menghadirkan ponsel Pintar dengan kualitas dapur pacu mengagumkan untuk beragam kebutuhan Sobat setiap hari dengan dukungan RAM yang mumpuni sebesar 2 GB yang ditandem dengan prosesor inti empat atau Quad Core 1.8 GHz. Dilengkapi pula dengan design yang ergonomis, ASUS Zenfone 2 ZE550ML dapat menjadi pilihan untuk melengkapi segala kegiatan Sobat.

Optimalisasi Dapur Pacu
ASUS Zenfone 2 ZE550ML ini hadir dengan kemampuan dapur pacu yang luar biasa. Untuk menunjang kebutuhan Sobat, Smartphone besutan ASUS ini dibekali dengan prosesor Intel� Atom� Z3560 64-bit Quad Core 1.8 GHz PowerVR G6430. Rasakan kemulusan operasi saat membuka berbagai aplikasi tanpa hambatan atau tidak ada lag. Didukung dengan RAM 2 GB, membuka beragam aplikasi atau game dalam waktu bersamaan juga tetap lancar tanpa terjadi lagging. Sobat bisa melakukan multitasking menjelajah dunia maya sembari mengakses email dan mendengarkan lagu dengan mulus tanpa kendala.

Kapasitas Memori Besar
Ratusan foto, video, aplikasi, hingga banyaknya unduhan bukan masalah dengan smartphone yang satu ini. Smartphone ASUS ini memiliki kapasitas memori internal 16 GB yang dibenamkan di dalamnya untuk memastikan penyimpanan beragam data yang besar dengan mudah. Didukung pula dengan slot microSD mencapai 128 GB.
Layar Luas dan Jernih
Hadir dengan layar jernih sebesar 5.5 inch, ASUS Zenfone 2 ZE550ML memberikan keleluasaan bagi jemari Sobat untuk bergerak bebas di atas layar, apalagi saat memainkan game. Jutaan warna yang nyata siap menemani Sobat untuk menjelajah berbagai konten dengan nyaman. Layarnya pun sudah HD IPS LCD dengan resolusi 720 x 1280 pixels (~267 ppi pixel density), ASUS memastikan sobat untuk menikmati kualitas gambar yang jernih dan tajam dalam mengkases berbagai konten visual yang akan memanjakan mata sobat.
ASUS Zenfone 2 ZE550ML Dengan Prossesor Setara Notebook
gambar diambil dari ASUS

Kapasitas Baterai yang Besar
ASUS Zenfone 2 ZE550ML dibekali dengan baterai berkapasitas 3000 mAh. Kapasitasnya yang cukup besar membuatnya mampu bertahan hingga seharian. Cukup dengan satu kali pengisian selama kurang lebih 2 jam, sobat dapat menjalankan smartphone ini selama sehari penuh tanpa takut mengisia ulang lagi. Dilengkapi pula dengan mode pengatur kecerahan, sobat dapat mengatur ketahanan baterai sesuai dengan kebutuhan sobat sehari-hari.

Kamera Impresif
ASUS hadir dengan kualitas kamera yang begitu impresif, Kamera belakang PixelMaster 13MP sehingga membuat hasil jepretan yang cukup tajam sekalipun dalam kondisi yang kurang cahaya dan lensa dengan apertur f/2.0 mampu mengambil foto beresolusi tinggi terbaik tanpa jeda rana. Sementara bagi sobat yang suka selfie dan video call, ASUS Zenfone 2 ZE550ML juga memiliki kamera depan 5 MP, f/2.0 dengan hasil gambar yang juga jernih dan tajam. Bagi Sobat yang suka merekam momen-momen penting, rekaman video yang di miliki ASUS Zenfone 2 ZE550ML sudah memiliki kualits HD.
ASUS Zenfone 2 ZE550ML Dengan Prossesor Setara Notebook
gambar diambil dari ASUS

OS Terbaru
Hadir dengan OS Android versi terbaru yaitu Lollipop 5.1 planned upgrade to v6.0 (Marshmallow), ASUS Zenfone 2 ZE550ML ini dioptimalisasikan untuk memberi pengalaman yang terbaik saat menggunakan Android. Nikmati jutaan aplikasi games, lifestyle, hingga bisnis dan hiburan dengan satu sentuhan di Google PlayStore

Design yang Ergonomis
Tipis dan kokoh. ASUS Zenfone 2 ZE550ML menawarkan perpaduan design premium dalam balutan bodi yang kokoh. Bahan yang digunakan adalah material yang dipilih khusus dan presisi kelas satu, ASUS mempersembahkan smartphone yang tangguh dan tetap terasa nyaman saat di genggam. Casing berlekuk ergonomis setipis 3,9mm membawa kesan elegan, ditambah letak tombol kontrol volume di bagian belakang yang dapat berfungsi sebagai tombol rana, Tombol ini diposisikan agar mudah diraih oleh jari telunjuk Sobat. Ukuran layarnya sebesar 5.5 inch cenderung lebih tinggi memastikan smartphone ini tetap terlihat tipis dan pas di tangan.

Home Tekno menyatakan bahwa kehadiran ASUS Zenfone 2 ZE550ML di pasar ponsel Indonesia akan semakin menambah persaingandi bidang smartphone. Dengan harga yang begitu murah dan spek luar biasa, Home Tekno yakin ASUS Zenfone 2 ZE550ML dapat bersaing dengan cepat. saat memegang Smartphone ini, Home Tekno memuji designnya yang elegan dan pas saat di genggam. Selain itu, layar 16 juta warnanya juga dipuji dapat menghadirkan kualitas tampilan yang memukau dan terlihat nyata. berikut adalah spesifikasi lengkap dari ASUS Zenfone 2 ZE550ML.

Spesifikasi Lengkap ASUS Zenfone 2 ZE550ML


  • Ukuran Layar : 5.5 inch IPS LCD Capacitive touchscreen
  • Resolusi Layar : 720 x 1280 pixels (~267 ppi pixel density)
  • Ukuran HP : 152.5 x 77.2 x 10.9 mm 
  • Sistem Operasi : Android v5.l Lollipop planned upgrade to v6.0 (Marshmallow)
  • prosesor : Intel� Atom� Z3560 64-bit
  • CPU : Quad Core 1.8 GHz
  • GPU : PowerVR G6430
  • Memori Internal : 16 GB, MicroSD up to 128 GB
  • Memori RAM : 2 GB
  • Kamera Belakang : 13 MP, f/2.0, autofocus, dual-LED (dual tone) flash
  • Kamera Depan : 5 MP, f/2.0
  • Konektifitas : 3.5G/HSDPA dan 4G LTE
  • Kartu SIM : Dual SIM (GSM/GSM) HSPDA / LTE
  • Baterai : LI-PO 3000 mAh
  • Multimedia : Video player, MP3 player, FM Radio
  • Fitur lain : WI-FI, Bluetooth, A-GPS, GLONASS, USB Host

Itulah Review tentang ASUS Zenfone 2 ZE550ML yang dapat saya berikan ke sobat, semoga artikelnya bermanfaat. Terimakasih telah berkunjung di Home Tekno.
Previous Post
Next Post

0 komentar: